Gejala wasir stadium 4 tidak boleh Anda sepelekan. Wasir stadium 4 atau grade 4 merupakan kondisi wasir atau ambeien yang paling parah. Berdasarkan tingkat keparahannya, wasir terbagi menjadi beberapa stadium, yaitu mulai dari 1 sampai stadium 4. Cara penanganannya pun juga berbeda-beda harus menyesuaikan dengan tingkat keparahannya.
Oleh sebab itu, mengenal gejala wasir stadium 4 sedini mungkin bisa membantu Anda untuk dapat melakukan pencegahan atau mendapatkan penanganan yang lebih cepat. Sehingga dapat mengurangi risiko komplikasi lebih lanjut.
Gejala Wasir Stadium 4
Pada wasir stadium 4, bantalan anus akan membengkak. Bahkan dalam beberapa kasus bantalan ini bisa keluar dari lubang anus setiap saat. Umumnya, bantalan ini seharusnya bisa mengecil atau dimasukkan kembali dengan cara mendorongnya ke tempat semula dengan menggunakan jari tangan. Namun, jika Anda mengalami wasir stadium 4, maka bantalan dubur ini tidak bisa lagi dimasukkan kembali. Sehingga, bantalan dubur ini ini selalu berada di luar lubang.
Pembengkakan yang terjadi bisa muncul karena adanya thrombosis atau penggumpalan darah yang tidak normal di dalam pembuluh darah. Berikut beberapa gejala wasir stadium 4 yang perlu Anda waspadai, yaitu:
- Bantalan dubur membengkak dan berada di luar lubang
- BAB berdarah
- Dubur terasa gatal
- Muncul rasa nyeri pada dubur
- Mengalami diare atau sembelit
Baca Juga: Hemoroid Grade 4 Yang Perlu Anda Ketehaui
Faktor Risiko Penyebab Wasir Stadium 4
Ada beberapa faktor risiko yang dapat menyebabkan Anda mengalami wasir stadium 4, seperti:
Keterlambatan dalam melakukan penanganan
Jika Anda mengalami wasir atau ambeien pada tahap awal dan membiarkannya berlarut-larut tanpa menjalani pengobatan dan disertai dengan gaya hidup yang tidak sehat. Maka kondisi ambeien yang Anda alami bisa semakin parah dan berkembang menjadi wasir stadium 4.
Memiliki kebiasaan buang air besar yang buruk
Sering menahan buang air besar atau mengejan terlalu keras saat BAB, ternyata bisa memicu keparahan ambeien yang Anda alami. Menahan buang air besar dapat menyebabkan tinja menjadi keras dan kering sehingga sulit untuk dikeluarkan. Jika ingin mengeluarkannya pun Anda secara sadar atau tidak akan mengejan dengan keras. Hal inilah yang dapat memicu ambeien karena adanya peningkatan tekanan pada rektum bagian bawah saat mengejan terlalu keras.
Gaya hidup yang tidak sehat
Pola makan yang buruk dan kurangnya olahraga atau aktivitas fisik juga dapat menjadi salah satu risiko pemicu wasir stadium 4.
Atasi Segera di Vena Wasir Center
Seringkali ambeien tidak menimbulkan masalah. Namun jika wasir mengeluarkan banyak darah, menimbulkan rasa sakit, atau menjadi bengkak, keras, dan nyeri, operasi dapat menghilangkannya. Bagi sebagian orang, mengubah pola makan dan gaya hidup sehat serta penggunaan obat-obatan tidak cukup untuk mengobatinya.
Jangan biarkan ambeien membuat Anda putus asa. Jika ambeien Anda membuat hidup Anda sengsara, ambil tindakan dan bicaralah dengan dokter di Vena Wasir Center.
- Laser (FOL), menggunakan cahaya laser dengan metode flash untuk mengecilkan atau mengangkat jaringan yang terkena tanpa merusak jaringan sehat di sekitarnya.
- Radiofrekuensi, memanfaatkan arus listrik yang dihasilkan oleh gelombang radio untuk menghasilkan panas. Energi frekuensi radio kemudian menerapkannya pada wasir, yang mengurangi aliran darah dan menyebabkannya menyusut dan akhirnya hilang
- WellC, pengikatan jaringan wasir sehingga aliran darah yang ke wasir akan berhenti dan menyebabkan wasir “lepas” dengan sendirinya.
Sebagian besar tindakan ini aman dan efektif. Namun untuk pilihan teknologi perawatan mana yang tepat untuk kondisi Anda, lakukan lebih dulu pemeriksaan dengan dokter. Nantinya, dokter akan menyesuaikan perawatan ambeien mana yang tepat untuk Anda berdasarkan tingkat keparahan ambeien.
Dengan penggunaan teknologi modern Vena Wasir Center, akan memberikan keuntungan bagi pasien, seperti memiliki waktu tindakan yang cepat, minim risiko komplikasi, minim nyeri, proses penyembuhan yang singkat, dan risiko kekambuhan yang rendah.
Segera lakukan konsultasi keluhan wasir Anda dengan dokter spesialis bedah berpengalaman di Vena Wasir Center untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
Baca Juga: Kenapa Ambeien Lama Sembuh?
Call Center : Whatsapp.